HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN KEPATUHAN TENAGA KESEHATAN TERHADAP PERATURAN PEMERINTAH NO.33 TAHUN 2012 TENTANG PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF

Friska Realita, Friska Realita (2019) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN KEPATUHAN TENAGA KESEHATAN TERHADAP PERATURAN PEMERINTAH NO.33 TAHUN 2012 TENTANG PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF. Jurnal Kebidanan, 8 (1). pp. 43-49. ISSN 2549-7081

[thumbnail of HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN KEPATUHAN TENAGA KESEHATAN TERHADAP PERATURAN PEMERINTAH NO.33 TAHUN 2012 TENTANG PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF.pdf] Text
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN KEPATUHAN TENAGA KESEHATAN TERHADAP PERATURAN PEMERINTAH NO.33 TAHUN 2012 TENTANG PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF.pdf - Other

Download (247kB)

Abstract

Salah satu proses alamiah adalah menyusi , berjuta ibu- ibu di seluruh dunia berhasil menyusui bayinya tanpa membaca buku tentang Air Susu Ibu (ASI). Bahkan ibu yang buta huruf dapat menyusui anaknya dengan sempurna . Untuk keberhasilan menyusui tidak diperlukan alat-alat khusus dan biaya yang mahal. Yang diperlukan hanyalah kesabaran, waktu, sedikit tentang pengetahuan tentang menyusui, dan dukungan dari lingkungan terutama suami. Sudah dijelaskan diPasal 17 ayat (1) PP No. 33 Tahun 2012 tentang Pemberian ASI Eksklusif, Susu Formula dilarang diberikan oleh Tenaga Kesehatan atau produk bayi lainnya yang dapat menghambat program pemberian ASI Eksklusif . Variabel independen dari penelitian ini adalah PP 33 Tahun 2012 tentang asi eksklusif, Variabel dependent dari penelitian ini adalah Tenaga Kesehatan yang berhubungan dengan Ruang ibu Melahirkan seperti perawat dan Bidan di Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang. Penelitian ini menggunakan metode belah lintang (cross sectional) dimana seluruh variabel yang terdiri dari variabel independent dan variabel dependent, populasi pada peneltian ini Tenaga Kesehatan yang berhubungan dengan Ibu Melahirkan di Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang , teknik dalam penelitian yaitu non probability sampling yaitu sampling jenuhsebanyak 30 sampel. . Hasil Penelitian responden yang memiliki tingkat pengetahuan yang cukup baik dengan memiliki proporsi yang paling besar yaitu sebanyak 56,67% sedangkan yang memiliki pengetahuan yang baik hanya sebanyak 30,00%. Jumlah responden yang memiliki kepatuhan memiliki proporsi sebesar 93,33%. Hasil penelitian mendapatkan bahwa ada hubungan positif yang signifikan antara pengetahuan mengenai PP 33 dengan kepatuhan terhadap PP 33 tersebut dengan tingkat hubungan yang cukup kuat. Hasil ini menunjukkan bahwa pengetahuan yang baik akan menjadikan mereka memiliki kepatuhan yang lebih besar terhadap PP 33.
Kata kunci :Kepatuhan, tenaga kesehatan, PP 33, Asi Eksklusif

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kepatuhan, tenaga kesehatan, PP 33, Asi Eksklusif
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Mrs Ni Made Yunia Dwi Savitri
Date Deposited: 02 Jun 2022 01:39
Last Modified: 02 Jun 2022 01:39
URI: http://eprints.triatmamulya.ac.id/id/eprint/1125

Actions (login required)

View Item View Item